-
Pilihlah salah satu jawaban yang tepat dengan memberi tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d!
-
Pemerintah Provinsi Bali mengumumkan bahwa pada akhir tahun 2020, terdapat tujuh belas ribu tujuh ratus empat puluh lima orang terkonfirmasi positif Covid-19.
Banyak masyarakat Bali yang terkonfirmasi positif Covid-19 pada akhir tahun 2020 yaitu. . . orang
A. 17.457
B. 17.745
C. 17.744
D. 17.755
-
Petani Desa Sukawaju berhasil memanen beras seberat 24.320 kg pada tahun 2022. Angka 4 pada berat beras tersebut menempati nilai tempat…
A. ribuan
B. puluhan
C. ratusan
D. puluh ribuan
-
Kelipatan persekutuan dari 4 dan 12 adalah…
A. 12, 24, 36, 48,…
B. 10, 22, 32, 42,…
C. 15, 24, 36, 48,
D. 20, 24, 48,..
-
Bilangan kelipatan 3 yang lebih dari 20 dan kurang dari 30 adalah…
A. 20, 23, 26, 29
B. 21, 24, 27
C. 23, 26, 29, 30
D. 20, 23, 26, 29, 30
-
Sania memiliki toko mainan. Dia memiliki 32.201 kelereng untuk dijual. Jumlah kelereng milik Sania dapat dibaca …
A. tiga puluh dua ribu dua ratus sepuluh
B. tiga puluh dua ribu dua ratus satu
C. tiga dua ribu dua ratus sepuluh
D. tiga dua ribu dua ratus satu
-
Dinda akan bertamasya bersama guru dan teman-temannya. Ibu Dinda memberikannya uang jajan Rp45.000,00. Sedangkan Ayah Dinda memberikan uang jajan Rp53.000,00. Banyak uang jajan Dinda sekarang yaitu…
A. Rp88.000,00
B. Rp89.000,00
C. Rp98.000,00
D. Rp99.000,00
-
Aku adalah suatu bilangan. Aku merupakan jumlah dari 8 lembar sepuluh ribuan, 6 lembar seribuan, dan 3 keping seratusan. Aku adalah…
A. 86.300
B. 86.030
C. 87.300
D. 87.030
-
Perhatikan kedua bilangan berikut!
81.898 …. 82.110 Tanda perbandingan yang tepat pada dua bilangan tersebut yaitu…
A. >
B. ≥
C. <
D. =
-
Pak Anton akan menyumbang 76.800 gram beras kepada keluarga yang tidak mampu. Apabila 24 keluarga tidak mampu mendapatkan beras sama rata, maka setiap keluarga memperoleh . . . gram beras
A. 2.400
B. 2.800
C. 3.200
D. 3.600
-
KPK dari 12 dan 18 adalah ….
A. 40
B. 16
C. 36
D. 54
-
Faktor dari 15 adalah…
A. 1, 5, 15
B. 1, 3, 15
C. 1, 3, 5, 15
D. 1, 3
-
Faktor persekutuan dari 25 dan 30 adalah…
A. 1, 2, 3, 4, 5, 6
B. 1,2, 5
C. 1, 5
D. 1
-
FPB dari 8 dan 18 adalah…
A. 1
B. 3
C. 2
D. 4
-
Aldo berenang setiap 10 hari, Bobby setiap 6 hari, dan Ciko setiap 4 hari. Pada tanggal 6 April 2020 mereka berenang bersama sama. Mereka akan berenang bersama-sama lagi pada tanggal…
A. 6 Mei 2020
B. 6 Juni 2020
C. 6 Juli 2020
D. 6 Agustus 2020
-
Bu Desi akan merayakan ulang tahun anaknya dengan membagikan kue yang berisikan cupcake, kue coklat, dan donat kepada tetangganya. Jika Bu Desi memiliki 50 cupcake, 30 roti coklat, dan 75 donat. Maka berapa paket yang dapat dibagikan kepada tetangganya?
A. 1
B. 3
C. 5
D. 7
-
-
Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!
-
Bilangan enam puluh tujuh ribu delapan ratus tiga puluh dapat ditulis ….
-
Harga sebuah sandal 42.500 rupiah. Lambang bilangan tersebut dapat dibaca ….
-
Adib mempunyai bilangan 6 puluh ribuan 2 ribuan 4 ratusan 3 puluhan 9 satuan. Bilangan tersebut adalah ….
-
Angka 3 pada lambing bilangan 38.621 mempunyai nilai tempat ….
-
Hasil dari 39.700 + 63.799 – 49.999 adalah …
-
Kelipatan 5 yang kurang dari 20 adalah …
-
Dua kelipatan persekutuan dari 6 dan 9 adalah …
-
Faktor dari 36 adalah …
-
Faktor persekutuan dari 16 dan 24 adalah …
-
Bilangan prima antara 10 dan 20 adalah …
-
-
Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang tepat!
-
Sebutkan nilai tempat bilangan 3 pada susunan angka berikut!
a. 4.300
b. 53.408
c. 56.223
Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
-
Harga 1 buah buku tulis Rp. 4.300,00. Apabila ayah membeli 28 buku tulis, maka berapa harga yang harus ayah bayar?
Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
-
Dekomposisikan bilangan-bilangan di bawah ini!
a. 16.852
b. 26.903
c. 18.572
Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
-
Edo dan Fino akan mengikuti kejuaraan pencak silat tingkat provinsi. Edo berlatih setiap tiga hari sekali. Fino berlatih setiap dua hari sekali. Jika Edo dan Fino berlatih bersama-sama pada hari Selasa, kapan mereka akan berlatih bersama-sama untuk kedua kalinya?
Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
-
Ibu Sinar membuat 52 kue donat dan 72 kue bolu. Kue-kue itu akan dikemas ke dalam toples. Setiap kue mengisi toples sama banyak. Berapa paling banyak toples yang dibutuhkan? Berapa kue donat dan kue bolu yang mengisi setiap toples?
Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
-
Selamat Mengerjakan