-
Pilihlah salah satu jawaban yang tepat dengan memberi tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d!
-
Perhatikan perilaku-perilaku berikut ini!
(1) Rudi tidak pernah memberi makan hewan peliharaannya.
(2) Joni berteman dengan siapa saja tanpa membeda-bedakan agama.
(3) Mira selalu berdoa sebelum belajar.
(4) Santi tidak mau berteman dengan Lisa.
Perilaku yang sesuai dengan nilai ketuhanan dalam Pancasila ditunjukkan nomor….
A. (1) dan (4)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (4)
D. (2) dan (3)
-
Amati gambar berikut!
Perilaku tersebut termasuk pengamalan nilai …. dalam Pancasila.
A. kerakyatan
B. keadilan
C. ketuhanan
D. kerapian
- Perilaku yang sebaiknya dibiasakan di lingkungan masyarakat adalah ….
A. bermain bersama teman-teman di tengah jalan
B. saling bertegur sapa dengan tetangga
C. berbuat usil kepada setiap orang yang lewat di depan rumah
D. tidak mau mengikuti kegiatan kerja bakti
-
4. Bacalah teks berikut!
Alfa sekarang tidak lagi bermain dengan Toni. Semenjak ada murid baru di kelasnya bernama Jaka, Toni selalu bermain dengannya. Alfa merasa dirinya diabaikan. Padahal, kenyataannya Jaka dan Toni selalu mengajak Alfa untuk bermain. Akan tetapi, Alfa menolak dengan alasan hanya ingin bermain dengan Toni. Akhirnya, Alfa kini selalu berusaha membuat Toni dan Jaka berselisih agar mereka tidak lagi berteman.
Perilaku Alfa bertentangan dengan nilai … dalam Pancasila.
A. persatuan
B. ketuhanan
C. keadilan
D. kerakyatan
5. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!
(1) terjalin kerukunan antaranggota keluarga
(2) kegiatan belajar-mengajar menjadi lancar
(3) masalah antarwarga lebih mudah diselesaikan
(4) rumah menjadi nyaman untuk ditinggali
Pernyataan yang bukan merupakan manfaat membiasakan perilaku yang sesuai dengan nilai Pancasila di lingkungan keluarga ditunjukkan nomor ….
A. (2) dan (3)
B. (1) dan (4)
C. (1) dan (4)
D. (1) dan (2)
6. Baca teks berikut dengan saksama!
Saat piket kelas berlangsung, Dodi mendapat bagian membersihkan jendela kelas. Dodi sebenarnya sudah membersihkan jendela dengan baik. Namun, ia tidak bisa membersihkan bagian atas jendela karena terlalu tinggi. Melihat Dodi sedang kesusahan, Yuda menarik satu kursi lalu memberikannya kepada Dodi. Yuda menyarankan Dodi untuk naik di kursi, sementara Yuda yang akan memegangi kursinya. Dodi berterima kasih kepada Yuda karena sudah menolongnya.
Nilai gotong royong yang tampak di cerita tersebut adalah ….
A. kekeluargaan
B. rela berkorban
C. koordinasi
D. tolong-menolong
7. Manusia membutuhkan interaksi dengan manusia lain untuk memenuhi kebutuhannya merupakan makna dari manusia sebagai makhluk….
A. individu
B. politik
C. sosial
D. hidup
8. Perhatikan perilaku tolong-menolong anak berikut!
(1) Toni membantu Arsa mengangkat galon ke rumahnya.
(2) Dendi dan Yuni saling memberi jawaban saat ujian.
(3) Rizal menyemangati Farel agar tetap menabung meski hanya sedikit.
(4) Elisa bekerja sama dengan Widi untuk mengganggu Yuda saat tampil bernyanyi di depan kelas.
Perilaku tolong-menolong yang tidak baik ditunjukkan nomor ….
A. (1) dan (4)
B. (2) dan (3)
C. (2) dan (4)
D. (1) dan (3)
9. Manfaat dari melakukan perilaku terpuji di rumah adalah ….
A. disenangi banyak teman di sekolah
B. disambut baik oleh warga masyarakat
C. lebih disayang orang tua
D. dipercaya menjadi ketua kelas
10. Contoh perilaku yang tidak boleh ditiru adalah ….
A. membantu teman yang kesusahan
B. menyapa tetangga saat bertemu di jalan
C. tidak berinteraksi dengan tetangga
D. membantu ibu memasak
11. Salah satu cara menyikapi keberagaman adalah menghargai dan menghormati. Contoh perilaku menghargai dan menghormati keberagaman adalah ….
A. enggan berteman dengan orang yang berbeda daerah asalnya
B. bergaul hanya dengan teman satu suku
C. mempersilakan teman beribadah
D. menganggap remeh pentas budaya daerah lain
12. Baca cerita berikut!
Melani ingin pintar dalam pelajaran matematika seperti teman-temannya. Namun, ia hanya belajar sesekali. Itu pun jika ada ujian. Jika tidak, ia malas dan kurang serius untuk belajar matematika. la seperti tidak menunjukkan kesungguhan untuk meraih keinginannya. Padahal, teman-temannya sudah membantu mengingatkan tentang keinginan Melani tersebut. Sayangnya, Melani hanya sadar untuk kembali belajar matematika saat itu saja.
Apabila perilaku Melani dibiasakan terus-menerus, keinginannya untuk pintar dalam Pelajaran matematika akan ….
A. berhasil karena bisa menyontek teman saat ujian
B. gagal karena sudah belajar dengan tekun
C. gagal karena tidak tekun dalam belajar
D. berhasil karena mau mendengar nasihat teman-temannya
13. Bacalah teks berikut untuk mengerjakan soal!
Pada liburan semester kemarin, Mira dan keluarganya pergi ke pemukiman Baduy di Provinsi Banten. Mira dan keluarganya ingin belajar kebudayaan suku Baduy sekaligus untuk berwisata. Selama di sana, Mira mengikuti adat masyarakat Baduy, seperti tidak menggunakan barang-barang elektronik dan tidak menggunakan alas kaki saat bepergian. Padahal, selama di kota, Mira sering memakai barang-barang elektronik dan selalu beralas kaki saat bepergian. Meskipun begitu, Mira tetap menaati budaya di sana yang sudah menjadi aturan bagi pengunjung.
Cerita Mira tersebut menunjukkan adanya keberagaman karakter nonfisik berupa …
A. keberagaman adat istiadat
B. keberagaman alat music
C. keberagaman rumah adat
D. keberagaman makanan
14. Pernyataan berikut yang mencerminkan nilai kemanusiaan pada pancasila adalah …
A. Mengakui harkat dan martabat manusia
B. Berlaku adil dengan teman
C. Mengakui bahwa manusia adalah ciptaan Tuhan yang paling mulia
D. Meyakini adanya Tuhan Yang Maha Esa
15. Nazila merupakan seorang anak yang ringan tangan, ia selalu mengikuti kegiatan gotong royong yang dilakukan oleh masyarakat. Tidak heran jika ia disukai oleh masyarakat karena perilakunya. perilaku Nazila merupakan contoh penerapan nilai pancasila …
A. Persatuan
B. Keadilan
C. Kemanusiaan
D. Kerakyatan
-
Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!
16. Pancasila sebagai dasar negara memiliki lima sila. Sila ke 4 merupakan nilai …
17. Para pahlawan kemerdekaan rela mengorbankan nyawa, harta dan keluarganya demi kemerdekaan NKRI. Perjuangan para pahlawan merupakan contoh penerapan nilai …
18. Saat ujian Gael menyontek jawaban temannya.
Sikap Gael tidak mencerminkan nilai-nilai Pancasila di lingkungan..
19. Tidak bergaya hidup mewah dan suka bekerja keras merupakan perilaku yang mencerminkan Pancasila sila ke…
20. Aku cinta produk dalam negeri. Pernyataan di atas merupakan contoh pengamalan sila ke-…
21. Nilai yang terkandung dalam sila pertama Pancasila adalah…
22. Contoh sikap yang sesuai dengan pengamalan Pancasila yang dilambangkan dengan gambar tersebut adalah …
23. Gotong royong memiliki arti …
24. Manusia berinteraksi untuk mencukupi kebutuhannya merupakan pengertian dari manusia sebagai …
25. Saat menolong orang lain, sebaiknya tidak meminta …
-
Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang tepat!
26. Sebutkan tiga contoh perilaku terpuji yang terdapat di lingkungan Masyarakat!
Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
27. Sebutkan nilai-nilai dalam gotong royong!
Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
28. Bagaimana caranya kita menyikapi keberagaman yang ada di sekitar kita?
Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
29. Sebutkan tiga manfaat gotong royong!
Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
30. Sebutkan 3 contoh sikap dalam penerapan nilai kerakyatan di lingkungan sekolah!
Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
Selamat Mengerjakan