LATIHAN SOAL ASPD MATEMATIKA (LITERASI NUMERASI) INDIKATOR 2

Asesmen Standardisasi Pendidikan Daerah (ASPD) adalah kegiatan pengukuran capaian kompetensi lulusan pada mata pelajaran tertentu di Daerah Istimewa Yogyakarta dengan mengacu pada standar kompetensi lulusan. Salah satu mata Pelajaran yang diujikan yaitu Matematika atau disebut tes kemampuan literasi numerasi. Berikut adalah contoh soal ASPD Matematika tingkat sekolah dasar tahun pelajaran 2023/ 2024 sesuai indikator tiap butir soal. Adapun indikator soal nomor 2 yaitu Disajikan cerita sederhana siswa dapat menyelesaikan masalah pemahaman operasi hitung perkalian dan pembagian bilangan cacah.

Berikut ini adalah beberapa contoh soal berdasarkan indikator tersebut.

 

  1. Andi memiliki persediaan buah jeruk 1.827 buah. Buah tersebut dikemas dalam 9 kantong. Siang hari mendapat sumbangan dari 24 orang masing-masing sebesar satu kantong. Banyak buah jeruk Andi ada ….

    A. 542                

    B. 4.862

    C. 552            

    D. 4.872

     

    2. Persediaan buku tulis di Koperasi Sekolah ada 2 jenis buku tulis. Buku jenis pertama ada 54 pak. Setiap pak berisi 6 buku dan setiap buku berisi 58 lembar. Buku jenis kedua ada 23 pak. Setiap pak berisi 12 buku dan setiap buku berisi 32 lembar. Selama satu minggu buku tulis isi 58 terjual 204 buah dan buku tulis isi 32 terjual 156 buah.

    Dari uraian tersebut perhatikan pernyataan berikut!

    1. buku tulis isi 32 terjual 13 pak
    2. buku tulis semuanya terjual 350 buah
    3. buku tulis isi 58 terjual sejumlah 34 pak
    4. buku tulis isi 32 terjual lebih banyak dari isi 58
    5. selisih buku tulis isi 58 dan 32 yang terjual sebanyak 48 buah
    6. sisa buku tulis isi 58 dan 32 yang belum terjual ada 264 buah

    Pernyataan tersebut yang benar adalah …

    A. (1), (2), (3), dan (4)             

    B. (1), (3), (5), dan (6)

    C. (2), (3), (5), dan (6)    

    D. (3), (4), (5), dan (6)

     

    3. Siswa SD Bahagia sebanyak 360 anak. Setiap siswa mengumpulkan 6 eksemplar buku. Sebanyak 368 eksemplar disumbangkan ke panti asuhan, selebihnya disumbangkan kepada 8 sekolah sekitar sama banyak. Banyak buku yang diterima setiap sekolah ada ….

    A. 60 eksemplar

    B. 224 eksemplar

    C. 360 eksemplar

    D. 1.792 eksemplar

     

    4. Ibu membeli 4 kg tepung. Sepertiga bagian digunakan untuk membuat roti dan selebihnya dimasukkan dalam kantong plastik masing – masing berisi kg. Plastik yang dibutuhkan adalah ….

    A. 54 plastik

    B. 12 plastik

    C. 6 plastik

    D. 3 plastik

     

    5. Bu Zaenab membuat roti manis. Bahan utama yang dibutuhkan adalah 2.500 gram tepung terigu. Bu Zaenab membuat roti manis spesial. Dengan berat bahan sama terdiri dari tepung terigu, sebagian tepung maizena 30 gram dan susu bubuk 20 gram. Bu Zaenab membuat roti manis dua resep sekaligus. Tepung terigu yang dibutuhkan Bu Zaenab adalah … gram.

    A. 5.000                    

    B. 4.940

    C. 4.900                    

    D. 4.550

     

    6. Luas kolam Pak Buono 48 m2. Pada awal beternak, setiap 12 m2,
    Pak Buono menyebar bibit lele 2.400 ekor. Pada 3 minggu pertama, bibit lele mati sebanyak 216, 328, dan 256 ekor. Setelah 4 bulan Pak Buono memanen ikan lele. Ikan lele dimasukkan ke dalam beberapa tong. Setiap tong berisi 200 ekor. Banyak tong yang disiapkan Pak Buono … buah.

    A. 572                    

    B. 140

    C. 44                        

    D. 8

     

    7.
    Bu Yuni mempunyai 112 buku tulis. Bu Yuni membeli 7 pak buku tulis, setiap pak berisi 8 buku. Buku tersebut diberikan kepada 6 siswa yang kurang mampu sama banyak. Buku yang diterima setiap siswa ada ….

    A. 20

    B. 21

    C. 24

    D. 28

 

Nah, demikian artikel latihan soal ASPD (Asesmen Standarisasi Pendidikan Daerah) Mata Uji Matematika atau Literasi Numerasi tahun pelajaran 2023/2024. Artikel ini dibuat hanya sebagai referensi para pendidik dan peserta didik dalam mempersiapkan Ujian ASPD Berbasis Komputer pada tahun 2024.

 

Semoga Bermanfaat 😊

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *